IRMA

IRMA
Header

Sabtu, 17 Januari 2015

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. 1436 H

Alhumdulillah, Alhamdulillah hirobbil 'alamiin... satu moment yang sangat bersejarah dapat kembali kami peringati setelah baanyaknya PHBI yang telah dilalui bersama rekan IRMA sekalian. Ya, meskipun acara ini diselenggarakan penuh dari DKM  Masjid Al Wasilah, namun pada akhirnya kami pun bisa ikut andil didalamnya. 
Acara ini berlangsung pada tanggal 10 Januari 2014, yang bertepatan dengan 19 Robi'ul Awal 1436 H. Dengan disambut oleh rintik hujan kecil, namun tetap bejalan lancar tanpa adanya hambatan satu apapun. Tepat ketika ba'da isya lebih sedikit, acara dimulai dengan pembacaan Maulid Al Barzanji yang diikuti oleh para tokoh-tokoh Desa Bendungan beserta masyarakat, dan Pemuda Bendungan. Usai pmbacaan maulid yang ditutup dengan Do'a, acarapun berlanjut agar tidak mengulur terlalu malam. Salampun mulai terucap oleh Master of Ceremony (MC) yang dalam hal ini diemban oleh saya sendiri. Pembacaan Al Fatihah sebagai tanda acara segera di mulai dan disusul dengan pembacaan susunan acara. 
Lantunan kalam Illahi, di lantunkan oleh sang Juara MTQ Se-Bendungan kategori Putra, yakni Yth. Saudara Yaa Musthafa. Dengan penuh khidmat dan dengan indahnya beliau melantunkan ayat Andalannnya yakni Q.S. Al Muzamil hingga salam penutup pun diucapkan sebagai tanda berakhirnya lantunan kalam Ilahi yang beliau bawakan. 
Sambuan demi sambutan pun di bawakan, dimulai dari sambutan atas nama ketua DKM, Kepala Pemerintahan dan Tokoh Masyarakat. namun sebelum sambutan diluncurkan, Syair syair sholawat terlebih dahulu diserukan oleh Putri-pruti IRMA nan cantik jelita. 
Dan akhirnya, tiba suda dipuncak acara, yakni Tausiyah bersama KH. Wawan Arwani dari Buntet Pesantren Cirebon. 
Waktupun semakin larut, acara demi acara sudah terlalui dan kini saatnya kami berpisah dari pekmpulan ini dengan diakhiri oleh pembacaan doa tentunya... 

Berikt ini moment saat hari H nya...









Tidak ada komentar:

Posting Komentar