IRMA

IRMA
Header

Senin, 03 Oktober 2016

Lomba Tabuh Genjering Antar Desa IRMA 2016

Teriring rasa syukur kami kehadirat Illahi Robbi yang telah memberikan segala kekuatan dan keni'matan atas diri sehingga kami masih dalam keada sehat wal'afiat tak kurang satu apa.

Alhamdulillah, rangkaian acara Tahun Baru Hijriyah 1438 dan Milad Ke 6 Ikatan Remaja Masjid Al Wasilah telah terselenggara dengan lancar tanpa adanya hambatan. 

Terima Kasih kepada para peserta yang telah turut serta berparti sipasi mengikuti lomba dan skami mohon maaf jika dalam penyambutan kami kurang berkenan dalam hati para peserta.
 
Terima kasih kepada bapak Kuwu, Ketua DKM, dan tokoh tokoh masyarakat desa Bendunga yang telah mendukung demi suksesnya acara ini.

Terima Kasih kepada para rekan IRMA baik yang di Luar Negeri maupun yang di dalam negeri yang tetap selalu setia mengiringi langkah kami.

Terima Kasih kepada Dewan Juri Kang Inanto & kang Irfan Zidni yang telah jauh jauh datang kemari untk turut melancarkan Lomba Genjering ini.

Terima kasih kepada seluruh panitia yang telah mengerahkan seluruh waktu dan tenaganya demi IRMA kami. 

dan terima kasuh pula kepada seluruh pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu,,, tanpamu IRMA takkan menjadi apa apa dan tak punya apa apa. 







Sabtu, 01 Oktober 2016

Semarak PHBI Kembali Guncangkan Halaman Masjid Al Wasilah

Bahagia serasa kala acara demi acara terselenggara dengan lancar dan disambut gembira oleh masyarakat. Meski lelah dan Pusing menyambar namun semua itu tidaklah dirasa. begitulah kiranya yang kami rasa ketika kami berusaha untuk selalu eksis ditengah masyarakat.

Yah, entah beberapa bulan lau kami telah berhasil menggelar Semarak PHBI yang memperebutkan sekitar 36 piala bekerja sama dengan para pejuang devisa yang berada di Korea sana. Gembira, ya... lelah.. yaa.. lebih lebih segala macam praduga dan komentar baik positif dan negatif yang menyambar telinga. Namun itu semua tidak menjadi halangan bagi kami untuk terus ramaikan masjid kami dengan berbagai media dalam rangka menyiarkan islam.

Kali ini PHBI peringatan 1 Muharom & Milad irma yang ke -6 akan diselenggarakan dengan menggelar Lomba Tabuh Genjring dari berbagai daerah. Mereka akan berlaga diatas panggung IRMA dengan melantunkan sholawat nan merdu dibawah langit Bendungan ini.

Nantikan aksinya esok hari... dan dukung grup paforit kamu....


Minggu, 11 September 2016

MILAD & 1 MUHAROM 1438 H



PANITIA MILAD & 1 MUHAROM 1438 H
IKATAN REMAJA MASJID AL-WASILAH
( I R M A )
Desa Bendungan Kec. Pangenan Kab. Cirebon
Sekretariat : Masjid Al Wasilah Lt. 2 Desa Bendungan Kec. Pangenan Kab. Cirebon

I.     DASAR PEMIKIRAN
Ikatan Remaja Masjid Al Wasilah (IRMA) merupakan suatu wadah / perkumpulan Remaja muslim yang berpusat kegiatan di Masjid Al Wasilah. Adapun kegiatannya meliputi kegiatan rutin keagamaan dan bakti sosial kemasyarakatan serta turut serta mengembangkan kependidikan dalam lingkup masyarakat Desa Bendungan.
1 Muharom merupakan merupakan tahun baru Islam, dimana dalam tahun baru ini yakni tahun 1438 Hijriyah yang bertepatan dengan tanggal 2 Oktober 2016. Selain itu, pada bulan Muharom juga Ikatan Remaja Masjid Al Wasilah (IRMA) resmi berdiri tepat sepuluh tahun yang lalu. Oleh karenanya, sudah sepantasnya sebagai penerus generai muslim sejati turut mengisi hari di tahun baru Hijriyah ini dengan berbagai kegiatan yang tentunya sesuai dan selaras degan syi’ar islam. Jikalah ribuan pemuda dan masyarakat disana banyak yang memeriahkan tahun baru masehi dengan begitu meriahnya, maka marilah kita manfaatkan tahun baru Hijriyah ini dengan ajang silaturahim dan lebih spektakuler untuk memperkenalkan budaya Islami kita melalui Kompetisi Hadroh antar pelajar Se-Kecamatan Pangenan.  Selain memeriahkan dengan mengadakan kompetisi tersebut, kami panitia penyelenggara juga melaksanakan Istighosah kubro dan do’a bersama dalam menyambut tahun baru hijriah ini.

II.  TUJUAN
Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini antara lain adalah :
1.    Mempererat tali silaturahim antar pelajar Se-Kecamatan Pangenan melalui kompetisi Hadroh.
2.    Mensyiarkan nilai-nilai religi dalam kesenian islami melalui kompetisi Hadroh.
3.    Mempererat silaturahim dalam masyarakat Desa Bendungan melalui Istigosah Kubro dan Do’a bersama
4.    Membentuk kader-kader Ikatan Remaja Masjid yang mampu menjalankan setiap amanah melalui acara Milad & Muharom ini.
5.    Meghibur masyarakat serta memperkenalkan masyarakan dengan kesenian kesenian musik islami.


III.         PELAKSANAAN KEGIATAN
A.     RUANG LINGKUP
Acara Milad & Muharom ini meliputi :
1.      Kompetisi Hadroh antar Pelajar SD/MI/DTA & SMP/MTs se-Kecamatan Pangenan
2.      Istighosah Kubro dan Do’a bersama menyambut tahun baru Hijriyah 1 Muharom 1438 H

B.     NAMA DAN TEMA KEGIATAN
Kegiatan ini disebut Milad & Muharom 1438 H, dengan tema : Tahun Baru Hijriyah dengan Memasyarakatkan kesenian Islami di bumi Kec. Pangenan.


C.     PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan Milad & Muharom 1438 H ini di selenggarakan pada :
Hari               : Minggu
Tanggal          : 2 Oktober 2016
Waktu                        : Pukul 7.00 s/d Selesai

D.     PESERTA KEGIATAN
Peserta kegiatan meliputi siswa-siswi antar sekolah baik SD/MI/DTA & SMP/MTs , se-Kecamatan Pangenan.

E.     SUSUNAN KEPANITIAAN
Terlampir

F.      SUSUNAN ACARA
Terlampir

G.    RENCANA BIAYA
Terlampir





Lampiran 1
SUSUNAN PANITIA
MILAD & MUHAROM 1438 H H
Ikatan Remaja Masjid Al Wasilah (IRMA)
Desa Bendungan Kec. Pangenan Kab. Cirebon


Penanggung Jawab

: Pembina Ikatan Remaja Masjid Al Wasilah (IRMA)
Ketua Pelaksana
Sekertaris
Bendahara
: Alfin Romadhon
: Siti Fadilah
: Marwan

Sie Acara
: Nadia Salamah (Koor)
  Esti

Sie Humas
: Mustofa (Koor)
  Iin
  Judin
  Maesaroh

Sie Konsumsi
: Widia (Koor)
  Siska
  Dahlia
  Ibnu

Sie Perlengkapan


Sie Keamanan & Kebersihan
: Uus (Koor)
 Buang

: Mang Ade (Koor)
  Mas Ari


Ketua Pelaksana




(Alfin Romadhon)









Lampiran 2
SUSUNAN ACARA
MILAD & MUHAROM 1438 H H
Ikatan Remaja Masjid Al Wasilah (IRMA)
Desa Bendungan Kec. Pangenan Kab. Cirebon

No
Hari, Tanggal
Waktu
Acara
Tempat
PJ
1.
Minggu 2 Oktuber 2016
7.00 s/d 16.30 WIB
Kompetsi Hadroh se-Kecamatan Pangenan

Halaman Masjid Al-Wasilah
Sie Acara
2.
17.00 s/d 17.30
Pengumuman Juara & Penyerahan Trophy

Halaman Masjid Al-Wasilah
Sie Acara
3.
18.00 s/d selesai
Do’a Awal Tahun & Akhir tahun

Masjid Al-Wasilah
Sie Acara
4.
20.00 s/d selesai
Istighosah Kubro

Masjid Al-Wasilah
Sie Acara



Sie Acara




(Nadia Salamah)














Lampiran 3
RENCANA BIAYA
MILAD & MUHAROM 1438 H H
1. KESEKRETARIATAN
No
Keterangan
Satuan
RP
Jumlah
1
Pembuatan Proposal
5 Bendel
10.000
50.000
2
Pembuatan Undangan Peserta
30 Berkas
2000
60.000
3
HVS
1 Rim
35.000
35.000
4
Amplop
1 Pak
15.000
15.000
5
Tropi
1 Set
150.000
150.000
6
Piagam
3 Lembar
5.000
15.000
7
Uang Pembinaan
1, 2, 3
1.200.000
Jumlah
1.525.000
2. PERLENGKAPAN
1
Sewa Panggung
500.000
2
Sewa Sund System
800.000
3
Spanduk
2
300.000
600.000
4
Dokumentasi
300.000
Jumlah
2.200.000
3.
KONSUMSI
1
Aqua
5 Dus
12.000
60.000
2
Trnspot Humas
100.000
3
Tumpeng & Bekakak
2 Paket
100.000
200.000
4
Nasi
30 Bks
8.000
240.000
Jumlah
600.000
Kesekretariatan
1.585.000
Perlengkapan
2.200.000
Konsumsi
400.000
Biaya Tak terduga
300.000
Total
4.485.000

Terbilang                                 Empat Juta Empat Ratus Empat Puluh Lima Ribu Rupiah


Bendahara



(MARWAN)

VI. PENUTUP

Demikian proposal acara ini kami rancang dengan berbagai pertimbangan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan banyak terima kasih.




Prposal asli bisa minta ke admin yaah....